Hulu Sungai Selatan, KabarBerita.id — Bantuan tanggap darurat bencana kebakaran di Desa Ida Manggala diserahkan Pemkab Hulu Sungai Selatan (HSS) pada Kamis (24/6).
Bantuan yang diserahkan oleh Kepala Dinas Sosial Kabupaten HSS, Nordiansyah. Bantuan terdiri dari Makanan, selimut, sapu, dan alat memasak.
Setelah itu, Damkar beserta Satpol PP menghitung kerugian yang ditimbulkan dari kebakaran untuk disampaikan ke Dinas Sosial HSS dan dilanjutkan usulan ke Badan Keuangan dan Pendapatan Daerah.
Kepala Bidang Pemadam Kebakaran Satpol PP dan Damkar Kabupaten HSS, Nur Abdi Kesuma menuturkan bahwa pihaknya langsung memverifikasi korban kebakaran.
Bantuan yang diberikan beragam menurut dari tingkat kerusakan maupun bahan bangunan.
“Awalnya harus diverifikasi dahulu dan bantuan maksimal adalah 8 juta. Bantuan nanti mungkin diserahkan Bupati HSS,” katanya.