Bandung, Jawa Barat, Kabarberita.id – Pemerintah Kota Bandung mengklaim angka kemiskinan di wilayahnya tinggal tersisa empat persen dari total penduduk yang jumlahnya 2,4 juta orang berdasarkan data Badan Pusat Statistik.
“Berdasarkan Basis Data Terpadu (BDT) nasional, hingga tahun 2018 masih ada 117 ribu keluarga atau sekitar 443 ribu warga miskin di Kota Bandung,” kata Wali Kota Bandung Oded M. Danial, Kamis.
Angka tersebut, menurut dia, lebih rendah seribu orang dibandingkan jumlah warga miskin tahun sebelumnya yang tercatat 444 ribu orang.
Penurunan jumlah warga miskin, menurut dia, juga terlihat dari berkurangnya jumlah penerima bantuan dari pemerintah pusat maupun daerah.
Menurut pemerintah kota, pemberian bantuan pemerintah melalui Program Keluarga Harapan (PKH) dan pendampingan Tenaga Kerja Sosial Kecamatan (TKSK) yang telah berjalan baik juga berkontribusi terhadap penurunan angka kemiskinan.
Dalam upaya mengikis kemiskinan, pemerintah kota mengimbau warga yang mampu ikut mendukung program-program pengurangan kemiskinan.
“Dengan kesadaran masyarakat untuk saling membantu maka kemiskinan di Kota Bandung pasti akan berkurang,” kata dia.