Jokowi: Anak-anak Harus Berinternet Sehat, Kelola Kebebasan Berkreasi

Jakarta, KabarBerita.id — Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah mengajak semua pihak untuk memantau perkembangan anak-anak di tengah pesatnya teknologi informasi saat ini, dengan harapan agar mereka dapat menggunakan internet secara sehat. Ajakan tersebut disampaikan melalui cuitan di akun sosial media @jokowi pada Selasa (23/7), sekaligus memperingati Hari Anak Nasional.

 

“Dalam era teknologi dan digital yang terus berkembang, mari kita pastikan anak-anak Indonesia menggunakan internet dengan cara yang sehat,” tulis Jokowi.

 

Jokowi menegaskan pentingnya memberikan kebebasan kepada anak-anak dalam berekspresi dan berkreasi dalam dunia digital. Ia juga mengharapkan agar lingkungan sekitar dapat mendukung untuk mengembangkan empati dan nilai-nilai kepedulian terhadap sesama.

 

“Anak-anak harus mampu mengelola kebebasan untuk berkreasi dan berinovasi di era digital ini,” tambahnya.

 

Presiden juga mengingatkan bahwa masa depan bangsa terletak di tangan generasi muda saat ini, sehingga penting bagi mereka untuk tumbuh dan berkembang dengan sehat, cerdas, bermartabat, dan dibesarkan dalam lingkungan yang aman serta mendukung.

 

“Dengan ini, saya ucapkan selamat Hari Anak Nasional,” pungkas Jokowi.

Tinggalkan Balasan