Garut, KabarBerita.id — Menyongsong perayaan Idul Adha 1445H/2024, Pemerintah Daerah (Pemda) Garut, Jawa Barat, telah menyiapkan jagal profesional untuk membantu proses pemotongan hewan kurban warga. Keberadaan jagal profesional ini bertujuan untuk memastikan pemotongan hewan kurban dilakukan dengan tepat sesuai syariat Islam.
“Kami telah menyiapkan jagal profesional dan RPH kini telah memiliki nomor induk veteriner,” ungkap Beni Yoga Gunasantika, Kepala Diskannak Garut, pada Jumat (31/5/2024).
Dalam upaya memastikan pemotongan hewan kurban sesuai aturan dan akidah agama, sebanyak 30 pengurus Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) di Garut telah menerima pelatihan jagal halal dari Kementerian Agama.
“Kami menjamin kesehatan, kebersihan, serta kepatuhan terhadap aturan dan ajaran agama,” tambahnya.
drh. Agustina, Kepala Bidang Kesehatan Hewan Diskannak Garut, menegaskan bahwa lembaganya telah membentuk tim pemeriksaan hewan kurban untuk memastikan daging yang dihasilkan aman, sehat, utuh, dan halal (ASUH).
“Kami berharap dapat memberikan ketentraman dan kenyamanan kepada masyarakat,” ujarnya.
Untuk Idul Adha 1445 H/2024, Pemda Garut telah menyediakan sebanyak 9.862 ekor hewan kurban jenis sapi dan kerbau, serta 15.436 ekor hewan kurban jenis domba dan kambing. Jumlah ini mengalami peningkatan sekitar 10-15 persen dibandingkan tahun sebelumnya yang mencapai 9.200 ekor.
“Ketersediaan hewan kurban tahun ini hampir mencapai 10 ribu ekor, yang kami harapkan mencukupi kebutuhan masyarakat,” ungkap M. Luqman Ismail, Kepala Bidang Peternakan Diskannak Garut.