Kemenag dan Forkopimda Bantaeng Adakan Kunjungan Kerja Tinjau Kesiapan Pileg

Bantaeng, KabarBerita.id — Dalam rangka pengecekan kesiapan dukungan pelaksanaan Pilpres/Wapres dan Pileg tahun 2024, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantaeng, H. Muhammad Ahmad Jailani. S. Ag., MA, bersama dengan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Bantaeng, telah mengadakan kunjungan kerja ke tiga kecamatan pada hari Jumat, 9 Februari 2024. Kunjungan tersebut dilakukan di Aula Kantor Camat Pa’jukukang, Aula Kecamatan Gantarangkeke, dan Aula Kecamatan Eremerasa. Turut hadir dalam acara tersebut para pimpinan OPD, Kepala Dinas Kesehatan, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Kepala Badan Kesbangpol, Kasat Pol PP, Kepala PLN Cabang Bantaeng, Kepala KUA Kecamatan Gantarangkeke, serta seluruh Lurah/Desa.

 

PJ Bupati Bantaeng, Andi Abubakar, menjelaskan bahwa tujuan dari kunjungan kerja ini adalah untuk memantau kesiapan pelaksanaan pilpres dan pileg serta memastikan partisipasi aktif dari penyelenggara pemilu dan peserta pemilu demi kesuksesan pemilu tahun 2024. Beliau menekankan pentingnya koordinasi dengan semua pihak terkait, termasuk pemerintah desa dan aparat keamanan, untuk memastikan partisipasi masyarakat dalam proses pemilihan. Selain itu, beliau juga mengingatkan untuk tetap waspada terhadap potensi gangguan terhadap jalannya proses demokrasi.

 

Dalam upaya mensukseskan pemilu tahun 2024, PJ Bupati mengingatkan kepada masyarakat agar memastikan tempat pemungutan suara berjalan dengan aman, lancar, dan kondusif sesuai dengan tahapannya. Beliau juga mengingatkan kepada penyelenggara anggota KPPS untuk memastikan bahwa seluruh masyarakat telah mengetahui lokasi TPS mereka. Selain itu, beliau menyampaikan bahwa akan diadakan kegiatan isra mi’raj yang dirangkaikan dengan dzikir bersama dan sholat bersama untuk mendukung kelancaran pemilu.

 

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantaeng, H. Muhammad Ahmad Jailani, menyatakan kesiapan untuk berkolaborasi dalam mensukseskan pemilu tahun 2024 dengan menyediakan fasilitas milik Kementerian Agama yang dibutuhkan untuk pelaksanaan pemilu. Beliau juga telah menghimbau seluruh khatib di hari Jum’at untuk mengajak masyarakat menggunakan hak pilihnya pada tanggal 14 Februari 2024, yang merupakan Jum’at terakhir sebelum pemilu.

Tinggalkan Balasan