Jakarta, KabarBerita.id — Lionel Messi masuk dalam rombongan timnas Argentina ke Jakarta, sedangkan Cristiano Ronaldo yang juga sama-sama ke Asia Tenggara akan berkunjung ke Singapura.
Ronaldo dikabarkan sudah tiba di Singapura pada Sabtu (2/6) pagi waktu setempat. Bintang asal Portugal itu akan menghadiri sejumlah agenda amal bersama pengusaha Singapura, Peter Lim.
“Antusias bisa berada di Singapura untuk bertemu kalian semua lagi,” tulis Ronaldo di Instagram.
Pemilik lima Ballon d’Or itu dijadwalkan berada di Singapura pada 2-4 Juni. Ia akan menjadi duta dari beberapa kampanye bertema pendidikan dan kelestarian lingkungan bersama yayasan bentukan Peter Lim.
Ronaldo akan jadi pembicara di depan 1.000 pemuda Singapura yang berafiliasi dengan yayasan Peter Lim. Selain itu dirinya juga akan bermain Padel Ball bersama para pemuda setempat.
Agenda Ronaldo berdekatan dengan Messi yang akan ke Jakarta pada pertandingan lawan Timnas Indonesia di GBK, Senin (19/6) mendatang. Kedua bintang sepak bola itu sama-sama sedang disibukkan dengan kegiatan masing-masing di Asia Tenggara.
Selain Ronaldo dan Messi yang ke Asia Tenggara, beberapa bintang sepak bola juga datang untuk menyapa para penggemar. Di Indonesia, hadir legenda Brasil Roberto Carlos atas undangan Ketua PSSI Erick Thohir.
Carlos datang bersama para legenda sepak bola lainnya yaitu Marco Materazzi, Eric Abidal, Juan Sebastian Veron, dan Giorgos Karagounis.
Selain itu, bintang Brasil Kaka juga datang ke Indonesia. Eks pemain Manchester United Jesse Lingard pun berkunjung ke Indonesia untuk kepentingan komersial.