STY Beri Respons Soal Timnas Indonesia Uji Coba Lawan Argentina

Jakarta, KabarBerita.id — Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong berharap para pemangku kepentingan di PSSI tidak hanya bicara soal kabar uji coba kontra Argentina di FIFA Matchday.

Skuad asuhan Shin Tae Yong kini tengah bersiap untuk dua laga persahabatan melawan Burundi di FIFA Matchday pada 25 dan Maret mendatang.

Setelah itu pada Juni mendatang, Timnas Indonesia akan kembali beruji coba. Satu negara sudah dipastikan sebagai lawan yaitu Palestina.

Menariknya PSSI seperti disampaikan Wakil Ketua Umum Zainudin Amali tengah mengusahakan untuk bisa beruji coba melawan Argentina. Tim Tango merupakan tim papan atas dunia yang berstatus kampiun Piala Dunia 2022.

Menanggapi kabar ini, Shin Tae Yong berharap hal ini bisa direalisasikan dan bukan hanya sekadar wacana.

“Saya minta tolong semoga bisa. Beneran. Jangan bicara saja,” ucap Shin Tae Yong seusai memimpin latihan Timnas Indonesia di Stadion PTIK, Senin (20/3).

Terkait laga uji coba terdekat melawan Burundi, Shin Tae Yong mengaku buat kekuatan lawan. Apalagi diakui pelatih asal Korea Selatan itu, Burundi semula bukan yang dicari olehnya.

“Untuk Burundi, saya jujur belum tahu tim ini seperti apa. Memang saya mintanya 80-100 peringkatnya. Dan memang situasi saat ini tak mendukung. Jadi akhirnya Burundi,” katanya.

Burundi saat ini menempati ranking ke-141 FIFA. Jika mampu memenangi dua laga uji coba ini, ranking FIFA Timnas Indonesia dipastikan akan naik dari posisi 151 dunia.

Tinggalkan Balasan