Jakarta, KabarBerita.id — Unggahan foto Cristiano Ronaldo saat dirinya tengah bekerja keras dalam latihan dianggap sebagai bentuk respons tidak langsung terhadap kritik yang ditujukan kepadanya.
Ronaldo menampilkan empat foto saat dirinya bekerja keras dalam latihan jelang menghadapi pertandingan selanjutnya di Liga Arab Saudi bersama Al Nassr.
Latihan keras yang ditunjukkan Ronaldo itu dianggap sebagai cara CR7 menjawab kritik yang ditujukan kepada dirinya lantaran sejauh ini belum mampu mencetak gol untuk Al Nassr.
Respons Agen Soal Marselino ke Deinze: Dia Masih Pemain Persebaya
Pada pertandingan terakhir melawan Al Ittihad di Piala Super Arab Saudi, Ronaldo membuang peluang emas di babak pertama yang bisa mengubah jalannya pertandingan.
Bahkan pelatih Al Nassr Rudi Garcia mengatakan peluang yang disia-siakan Ronaldo di babak pertama menjadi titik balik pertandingan yang akhirnya membuat timnya kalah 1-3 dari Al Ittihad dan gagal melaju ke final.
Usai pertandingan Ronaldo juga mendapatkan kritik dari seseorang yang diduga Direktur Al Nassr yang menyebutnya hanya pintar ‘Siuuu’.
Sebuah video yang menayangkan kekesalan Direktur Al Nassr usai Ronaldo gagal membawa timnya menang atas Al Ittihad viral di media sosial pada Senin (31/1).
Dalam video yang viral di media sosial, direktur Al Nassr itu mengatakan pergi saja Ronaldo yang cuma pintar mengatakan ‘Siuuuu’.
“Pergi dari sini. Saya menghabiskan 200 juta euro [Rp 3,2 triliun] dan dia [Ronaldo] hanya bisa mengatakan ‘Siuuuu’. Tidak mungkin,” ujar direktur Al Nassr dalam video yang beredar dikutip dari Indian Express.
Dalam pertandingan Piala Super Arab Saudi itu, Al Nassr tertinggal dua gol di babak pertama lewat gol Romarinho pada menit ke-15 dan Abderrazak pada menit ke-43.
Al Nassr sempat memperkecil ketertinggalan menjadi 1-2 lewat gol Anderson Talisca pada menit ke-67. Tetapi, Al Ittihad akhirnya kembali mampu memperlebar jarak keunggulan menjadi 3-1 lewat gol Muhannad Al Shanqiti pada menit ke-90+3.