Depok, KabarBerita.id — Wali Kota Depok, Mohammad Idris mengajak seluruh masyarakat termasuk juga Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) meningkatkan sinergi dan kolaborasi di tahun 2023 untuk membangun Kota Depok demi terwujudnya kota yang maju, berbudaya dan sejahtera.
Ia mengatakan bahwa tahun 2022 merupakan tahun kebangkitan dari masa pandemi Covid-19. Pandemi yang membuat semua kalangan menjadi lemah.
Namun, ia melanjutkan, hal itu harus dimaknai sebagai ujian Tuhan untuk belajar kuat, bertahan dan mendorong dunia mengalami banyak perubahan.
Idris merasa bersykur dengan sinergi dan kolaborasi seluruh elemen kota dapat menunjukkan kebangkitannya, dengan beragam kemajuan kota serta prestasi di banyak dimensi.
Idris juga menyampaikan ribuan terima kasih kepada seluruh warga Depok atas partisipasi dan kolaborasinya dalam membangun kota. Ia juga meminta maaf jika di tahun 2022 kemarin pelayanan masih banyak kekurangan dan belum memenuhi harapan warga.
Pada tahun baru 2023 ia memohon bimbingan Allah SWT Tuhan yang maha besar, untuk melanjutkan sinergi dan kolaborasi untuk membangun Kota Depok tercinta.
Hal senada juga diungkapkan oleh Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono saat memberikan sambutan dalam Rapat Paripurna DPRD Depok. Ia mengatakan, momentum rapat paripurna pembukaan masa sidang pertama tahun sidang 2023 diharapkan dapat membangun dan menumbuhkan semangat kebersamaan seluruh elemen masyarakat dalam membangun Kota Depok.
Imam menambahkan bahwa tahun ini merupakan tahun pemulihan dan pelaksanaan kembali berbagai program yang telah tersusun. Sehingga kolaborasi dalam setiap kegiatan merupakan ikhtiar bersama sebagai katalisator roda pembangunan daerah.
Ia mengatakan, Pemerintah Kota Depok menyadari bahwa dalam pelaksanaan tugas masih banyak kekurangan. Oleh karena itu, saran dan masukan dibutuhkan pemerintah dalam upaya perbaikan terhadap kinerja Aparatur Sipil Negara (ASN) yang lebih baik lagi.
Imam juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh anggota DPRD yang selama ini turut menyosialisasikan program pemerintah kepada masyarakat. Seperti program penerapan protokol kesehatan, pemulihan ekonomi, kesehatan,pendidikan, dan infrastruktur.