Jakarta, KabarBerita.id — Gubernur DKI Jakarta yang baru saja dilantik Anies Baswedan melepas Wakil Presiden (Wapres) Jusuf Kalla ke Turki dalam rangka menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi Developing 8 (KTT-D8) ke-9 yang digelar di Istanbul, Rabu (18/10) malam.
Anies melepas Wapres JK sekitar pukul 20.00 WIB dan Pesawat Wapres lepas landas dari Lapangan Udara Halim Perdanakusuma pada pukul 20.15 WIB, di tengah hujan yang masih mengguyur Jakarta, menuju Bandara Internasional Ataturk, Istanbul Turki. Penerbangan ke Turki diperkirakan sekitar 13 jam perjalanan.
Menurut Juru Bicara Wakil Presiden Husain Abdullah dalam keterangan persnya, Wapres akan transit terlebih dahulu di Abu Dhabi Emirat Arab setelah Pesawat Kepresidenan BBJ 2/A- 001 yang membawanya mengudara 8 jam 30 menit untuk pengisian bahan bakar selama 2 jam. Setelah itu ia menuju Istanbul, dengan lama perjalanan 4 jam 35 menit dan tiba di Bandara Internasional Ataturk, Istanbul Turki, Kamis (19/10) pagi.
Wapres akan mengikuti rangkaian kegiatan KTT D8 ke-9 diantaranya foto bersama, penyampaian pidato penyerahan Keketuaan D8 dari Perdana Menteri Pakistan kepada Presiden Turki, penyampaian pidato selamat datang oleh Presiden Turki kemudian laporan Sekjen D8, dan pernyataan oleh Kepala Negara / Pemerintahan, Deklarasi stanbul 2017 serta Jamuan santap siang oleh Presiden Republik Turki di Istana Dolmabahe / Balai Muayede dan lain-lain di hari ketiga kunjungannya, Jumat (20/10) Di KTT D-8 ke-9 ini, akan mengeluarkan Deklarasi Istanbul (Bosphorus), Rencana Aksi Istanbul dan penandatanganan MoU antara D-8 dengan Islamic Development Bank (IDB).
Selesai acara KTT D8, Wapres menyempatkan untuk melaksanakan ibadah umroh di Saudi Arabia sebelum kembali ke Jakarta pada Senin, 23/10 pagi.