Bupati Garut Ajak Semua Pihak Bergerak dan Bangkit Bersama Hadapi Dampak Pandemi

Garut, KabarBerita.id — Pemerintah Kabupaten Garut menyelenggarakan upacara peringatan hari kemerdekaan republik Indonesia ke 77 tahun 2022 yang dilaksanakan di lapangan Oto Iskandar Dinata, kecamatan Garut Kota.

Bupati Garut, Rudy Gunawan sebagai inspektur upacara dan komandan upacara Kapten Inf Hartono Panggabean juga selaku Danramil 1116/Cikajang.

Upacara diawali dengan penyerahan duplikat bendera pusaka oleh Bupati Garut kepada pembawa Baki utama pasukan pengibar bendera pusaka Kabupaten Garut tahun 2022. Kemudian dilanjutkan dengan prosesi pengibaran duplikat bendera pusaka di tiang bendera yang berdiri kokoh di depan Babancong Kabupaten Garut.

dalam sambutannya Bupati Garut mengajak semua pihak untuk bergerak bersama serta bangkit dari berbagai permasalahan yang muncul akibat dampak Pandemi Covid-19, sebagaimana tema HUT kemerdekaan Indonesia yang ke 77 yaitu pulih lebih cepat bangkit lebih kuat.

Ia mengajak semua masyarakat untuk melakukan langkah percepatan pemulihan perekonomian dan kehidupan sosial kemasyarakatan yang memungkinkan untuk menguatkan seluruh sendi kehidupan Berbangsa dan bernegara.

Meskipun begitu ia menilai hal tadi tidak semudah membalikkan Telapak tangan, apalagi diketahui presiden republik Indonesia Joko Widodo sempat menyebutkan jika di tahun 2023 dunia akan memasuki kondisi gelap.

Dengan kondisi tersebut Bupati Garut mengajak semua pihak untuk tidak melemahkan semangat. Karena menurutnya bangsa Indonesia telah teruji dalam menghadapi berbagai kondisi sulit.

Tinggalkan Balasan