Tual, KabarBerita.id — Walikota Tual, Adam Rahayan, S.Ag mengajak umat islam di Kota Tual untuk memberi makna pelaksanaan MTQ tidak hanya seremonial saja, namun juga harus menghayati MTQ untuk membangun alkhlak dan peradapan bangsa dalam sambutanya pada pembukaan MTQ ke 7 Kota Tual, di Kecamatan PP Kur, Selasa ( 25/05/2021 ).
“Saya setuju dengan yang disampaikan oleh Ketua LPTQ Kota Tual karena MTQ bukan hanya seremonial saja namun juga harus dihayati untuk kemudian diaplikasikan kehiduan sehari-hari,” terangnya.
Walikota mengingatkan peradaban bangsa besar dan tokoh besar dapat hancur saat Akhlak dan budi pekerti rusak.
“Pelaksanaan MTQ Kota Tual 2021 harus menjadi momentum agar kita merubah pola pikir, sikap, perilaku dalam hidup bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara,” ajaknya.
Walikota mengajak masyarakat Tual agar tidak berfikir sempit dan harus menunjukan jati diri sebagai masyarakat madani.
“Warga madani mempunyai ciri-ciri beradap tinggi, karena terpancar nilai-nilai kasih sayang, keadilan, kejujuran kerukunan, perdamaian, kebersamaan, dan ketulusan,” pesan walikota.