Jakarta, KabarBerita.id — Komisioner Komisi Perlindungan Anak Indonesia Sitti Hikmawatty akan menemui Henny Silalahi, ibu bayi Tiara Deborah Simanjorang (4 bulan) yang meninggal dunia di IGD RS Mitra Keluarga Kalideres, Jakarta Barat.
Deborah meninggal karena diduga telat mendapat perawatan di rumah sakit itu pada Minggu (3/9). “Kita masih dalam perjalanan dan akan bertemu dengan ibundanya Deborah,” kata Sitti di Jakarta, Minggu (10/9).
KPAI mendalami kasus ini dengan menggali keterangan dari pihak-pihak terkait, baik dari keluarga korban, pihak rumah sakit dan pihak Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan dan menanyakan apa yang telah didapat dan dialami keluarga saat di RS Mitra Keluarga, Kalideres.
“Intinya apa yang beliau dapatkan dan apa yang terjadi saat itu dan tindakan apa yang sudah dilakukan . Kami ingin ada penyelesaian dan diharapkan tidak ada masalah seperti ini lagi, termasuk ada salah satu masukan untuk dapat mengeluarkan kebijakan selanjutnya,” kata Sitti.
Kasus ini mencuat setelah adanya viral di media sosial terkait penangganan bayi Deborah, karena kurang uang biaya berobat untuk anaknya saat dibawa ke RS Mitra Kelaurga.
Dinas Kesehatan DKI Jakarta akan memanggil pihak Rumah Sakit Mitra Keluarga, pertemuan itu akan dilakukan pada Senin (11/9). Pihak RS Mitra Keluarga Kalideres akan didengar keterangannya dihadapan Dinkes DKI, Kementerian Kesehatan (Kemenkes), Ikatan Dokter Indonesia (IDI), serta lembaga lainnya terkait kasus ini.
“Jadi kita panggil RS Mitra Keluarga Kalideres. Kita memang sudah dapat keterangannya, sudah dapat press releasenya, tapi masih belum jelas,” kata Koesmedi Priharto di Jakarta, Minggu.