Persija Ingin Liga 1 Dilanjutkan Jika Angka Corona Turun

Jakarta, KabarBerita.id — Persija Jakarta ingin kompetisi kembali dilanjutkan setelah pandemi virus corona, membaik. Manajemen Macan Kemayoran, merasa keselatan dan kesehatan lebih utama untuk sekarang.

Sampai sekarang pandemi virus corona di tanah air, masih belum berakhir. Setiap harinya selalu ada masyarakat yang dinyatakan positif terinfeksi virus tersebut.

Meski, kini pemerintah akan menerapkan new normal atau kenormalan baru di tanah air mulai bulan depan. Alasannya, untuk menghidupkan kembali ekonomi yang dilanda krisis semenjak pandemi virus corona melanda.

“Manajemen Persija sangat berharap liga dapat berjalan kembali. Tentunya para suporter sudah rindu menyaksikan timnya berlaga di stadion, setelah hampir 3 bulan liga berhenti dan jika liga bergulir kembali ekonomi rakyat akan kembali tumbuh,” kata direktur olahraga Persija Ferry Paulus dikutip laman resmi klub.

“Serta para pemain bisa beraktivitas untuk memberikan tontonan dan hiburan bagi rakyat. Namun Persija ingin semuanya benar-benar telah kondusif terlebih dahulu,” Ferry menambahkan.

Ferry melanjutkan bila kompetisi kembali bergulir mesti ada pengaman kesehatan yang ketat. Mengingat, sepakbola merupakan olahraga yang melibatkan banyak orang karena tingginya animo masyarakat.

“Jika liga benar-benar bergulir protokol virus corona harus benar-benar dipahami oleh semua pemangku kepentingan dan dapat diimplementasikan dengan baik,” ujarnya.

Tinggalkan Balasan