Berita  

Pesawat yang Dipiloti Gubernur Aceh Mendarat Darurat

Aceh, KabarBerita.id — Pesawat Eagle One milik Gubernur Aceh Irwandi Yusuf mendarat darurat di bibir pantai Lam Awee, Kecamatan Pekan Bada, Kabupaten Aceh Besar, Sabtu.

Informasi yang dihimpun dari berbagai pihak, membenarkan terkait mendarat darurat pesawat nomor register PK-SEO yang dipiloti langsung Gubernur Aceh itu dan insiden tersebut tidak ada korban jiwa.

“Sayap pesawat patah dan badan pesawat pun rusak parah dan sampai saat ini pesawat belum bisa dievakuasi,” kata sumber tersebut.

Lebih lanjut sumber tadi menyebutkan, Gubernur Aceh lepas landas (take off) dari Kabupaten Nagan Raya dan dijadwalkan mendarat di Badara Sultan Iskandar Muda (SIM) Blang Bintang, Aceh Besar.

Kemudian sekira pukul 15.05 WIB Gubernur Aceh (pilot) dan penumpang Taqwallah (Pax) diamankan oleh pihak kepolisian Polsek Peukan Bada, Aceh Besar.

Sebagaimana diketahui, Gubernur Aceh dijadwalkan melakukan kunjungan kerja ke sejumlah daerah di provinsi paling ujung barat Indonesia.

Tinggalkan Balasan