Berita  

Angkasa Pura I: Waspadai Penipuan Infomarsi Lowongan Kerja Bandara Kulon Progo

Image result for penipuan lowongan angkasa pura

Yogyakarta, KabarBerita.id – Perseroan Terbatas Angkasa Pura I meminta masyarakat mewaspadai penipuan infomarsi lowongan kerja yang mengatasnamakan Bandara Internasional Kulon Progo.

“Kami berharap informasi itu tidak dipercayai karena lowongan sama sekali belum dibuka,” kata Pimpinan Proyek Pembangunan Bandara Kulon Progo dari PT Angkasa Pura I R Sujiastono saat ditemui di ruang kerjanya, Rabu.

Menurut Sujiastono, mulai dari lowongan pekerjaan proyek hingga pengisian pegawai Bandara Kulon Progo hingga saat ini belum dibuka. Pengerjaan fisik bandara ini ditargetkan dimulai pada Agustus 2017 dan saat ini masih dalam proses lelang kontraktornya.

“Lowongan kerja yang berkaitan dengan proyek bandara yang menentukan pihak kontraktor, sedangkan saat ini belum ada kontraktor,” kata dia.

Ia mengatakan lowongan kerja dari AP I dan Bandara Kulon Progo selalu dipublikasikan secara terbuka. “Setiap ada lowongan resmi selalu terpusat di Jakarta dan selanjutnya kami sampaikan secara terbuka, bukan di media-media sosial,” kata dia.

Mengenai adanya informasi lowongan yang meminta calon pelamar melakukan reservasi tiket pesawat/hotel kepada biro travel membuktikan bahwa informasi itu palsu. Hal ini disebabkan PT AP I tidak pernah memungut uang dari para calon pelamar sebagai syarat yang harus dipenuhi.

Menurut dia, masyarakat khususnya yang tinggal di Kulon Progo tetap dapat memanfaatkan keberadaan bandara sebagai sarana mencari nafkah tidak harus menjadi karyawan AP I serta pekerja proyek bandara.

“Mereka tetap bisa mengambil untung dengan keberadaan bandara dengan menjalankan usaha kuliner, laundry, serta pekerja di perusahaan penerbangan (airlines). Sedangkan di AP I serta Bandara Kulon Progo memang belum membuka lowongan,” kata dia.

Tinggalkan Balasan