BARCELONA, Kabarberita.id – Barcelona langsung tancap gas usai jeda musim dingin di La Liga setelah menang 3-0 atas Levante Minggu (7/1/2018) malam WIB. Dalam laga ini, Ousmane Dembele kembali menjadi starter setelah absen cukup lama karena cedera.
Pertandingan melawan Levante menandai kembalinya Ousmane Dembele ke starting XI Barca usai absen lama karena cedera hamstring. Setelah hanya jadi pemain pengganti di laga melawan Celta Vigo di Copa del Rey, Dembele dipasang sebagai starter saat menghadapi Levante.
Dominan sejak awal, Barcelona sudah membuka keunggulan saat pertandingan baru berjalan 12 menit. Lionel Messi mencetak gol usai menuntaskan kerja sama dengan Jordi Alba.
Messi mengangkat bola yang dikembalikan Alba dengan sundulan ke pemain asal Argentina itu. Messi langsung menyambarnya dengan tendangan voli first-time yang mengarah ke tiang jauh.
Barca berpeluang menggandakan keunggulan tak lama kemudian. Tapi dua peluang yang didapat tuan rumah tak membuahkan hasil. Tendangan Luis Suarez dimentahkan oleh Oire, sementara sepakan Dembele diblok pemain belakang Levante.
Levante bukan tanpa peluang. Tim tamu punya kans lewat tendangan Ivi Lopez, tapi sempat membentur dan melebar dari gawang.
Peluang untuk Barca di menit ke-24 kembali tak berbuah gol. Tendangan Dembele ditepis oleh Oier, sedangkan Suarez yang menyambar bola muntah tak mampu mengarahkan tendangannya ke gawang.
Barca mendapat tendangan bebas di depan kotak penalti Levante menyusul pelanggaran Sergio Postigo kepada Messi. Messi sendiri yang mengeksekusinya, tapi tendangannya sedikit di atas mistar gawang.
Keunggulan Barca akhirnya bertambah di menit ke-38. Umpan Sergi Roberto dari sisi kanan dituntaskan Luis Suarez dengan tendangan voli. Suarez mengontrol bola lebih dulu sebelum melepaskan tembakan keras untuk menggetarkan jala gawang Levante.
Ivan Rakitic nyaris menambah gol untuk Barca di menit-menit akhir babak pertama. Tapi tendangannya masih melenceng dari gawang Levante.
Memasuki babak kedua, Levante yang tertinggal dua gol langsung tancap gas. Tapi upaya mereka untuk menipiskan ketertinggalan digagalkan oleh Marc Andre Ter Stegen. Kiper asal Jerman itu menepis tendangan Ivi Lopez.
Ter Stegen kembali melakukan penyelamatan apik untuk memastikan gawang Barca tetap steril. Kali ini dia menggagalkan peluang bagus yang didapat Levante lewat tembakan Shaquell Moore dari jarak dekat.
Suarez mendapat peluang di menit ke-72 usai lolos dari offside. Tendangannya memaksa Oier untuk melakukan penyelamatan di tiang dekat.
Gol untuk Barca baru bertambah di injury time, tepatnya di menit ke-93. Messi meliuk-liuk melewati pemain belakang Levante sebelum melepaskan umpan ke depan gawang. Dengan mudah, Paulinho yang berdiri di depan gawang membelokkan bola dari Messi untuk mengunci kemenangan Barca.
Berkat kemenangan ini, Barca yang belum terkalahkan masih bertakhta di puncak klasemen La Liga dengan 48 poin dari 18 pertandingan. Tim arahan Ernesto Valverde itu unggul sembilan angka dari Atletico Madrid yang ada di posisi kedua.
Susunan Pemain
Barcelona: Ter Stegen; Roberto (Arnaiz 85′), Mascherano, Vermaelen, Alba; Rakitic, Paulinho, Iniesta (Gomes 76′); Messi, Dembele (Semedo 67′), Suarez
Levante: Oier; Moore, Cabaco, Postigo, Luna; Lerma (rober 62′), Lukic, Doukoure; Jason (Samu 84′), Lopez, Boateng (Nano 74′).