Jakarta, KabarBerita.id — Thomas Tuchel membuktikan Chelsea tak salah meminangnya sebagai pelatih. Berikut tiga fakta super Thomas Tuchel di Chelsea vs Everton.
Chelsea memperpanjang catatan tanpa kalah bersama Tuchel. Laga Chelsea vs Everton yang berakhir dengan skor 2-0 menjadi bukti terkini mantan pelatih Borussia Dortmund tersebut.
Sejak menggantikan posisi Frank Lampard pada akhir Januari 2021, pelatih asal Jerman itu belum pernah mengalami kekalahan bersama anak asuhnya.
The Blues pun kini perlahan mendekati posisi tiga besar. N’Golo Kante dan kawan-kawan kini menduduki peringkat keempat dengan 50 poin, tertinggal tiga poin dari Leicester yang menempati peringkat ketiga, padahal sebelumnya Chelsea sempat mendekam di papan tengah.
Berikut tiga fakta super Thomas Tuchel di Chelsea vs Everton:
1. Sejak dilantik menjadi pelatih Chelsea, Tuchel sudah menjalani sembilan laga Liga Inggris tanpa kalah dengan rincian enam kali menang dan tiga kali imbang.
Dibandingkan pelatih lain, catatan Tuchel tersebut hanya kalah dari Maurizio Sarri dan Frank Clark. Sarri pernah memimpin Chelsea tak terkalahkan dalam 12 laga Premier League. Sementara Clark tak terkalahkan bersama Nottingham Forrest dalam 11 laga Liga Inggris.
2. Kemenangan 2-0 Chelsea atas Everton memastikan Tuchel sebagai satu-satunya pelatih di Lig Inggris yang bisa mencatat clean sheet dalam lima pertandingan kandang pertama.
Sementara bagi Chelsea catatan lima clean sheet beruntun di kandang kali ini merupakan yang pertama sejak Januari 2015.
Lihat juga: Hasil Liga Inggris: Chelsea Bungkam Everton 2-0
3. Sejak Tuchel tiba di Chelsea, tidak ada kiper yang di lima liga top Eropa yang bisa mencatatkan tujuh clean sheet seperti yang dibukukan Edouard Mendy